Peringati HUT Kemerdekaan Indonesia yang ke 77 tahun. Hotel GranDhika Iskandarsyah Jakarta melakukan aksi peduli lingkungan tepat pada tanggal 17 Agustus 2022 dengan melakukan penanaman mangrove jenis Rhizopora Mocronata sebanyak 25 bibit bersama Komunitas Mangrove Jakarta di Kawasan Ekowisata Mangrove PIK, Jakarta. Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan CSR dan bentuk kepedulian manajemen terhadap krisis perubahan iklim yang sedang terjadi di dunia ini. Kegiatan lingkungan ini diikuti oleh sekitar 20 peserta dan dibantu oleh pihak Ekowisata dalam pelaksanaan penanaman.
Bersama dengan tim dari hotel GranDhika Iskandarsyah Jakarta dan General Manager, Danang Triwidyantoro bersama-sama pergi ke lokasi penanaman pohon mangrove yang berada di Ekowisata Mangrove, Pantai Indah Kapuk, Jakarta setelah upacara peringatan HUT Kemerdekaan Indonesia dilaksanakan.Kegiatan penanaman ini diawalin sambutan yang diberikan oleh founder dari Komunitas Mangrove Jakarta, Paundra Hanutama. Dan dilanjutkan sambutan oleh General Manager dari Hotel GranDhika Iskandarsyah. Sebelum para peserta terjun langsung menanam, Wardah Kumairoh, selaku Educator dari Komunitas Mangrove Jakarta memberikan pengetahuan tentang ekosistem mangrove, manfaat dan juga bagaimana melakukan penanaman dengan cara mengunakan stik bambu dan alat pengikat dari batang enceng.
“Kami sangat antusias dalam melakukan kegiatan penanaman ini dengan Komunitas Mangrove Jakarta, dan setelah mengetahui banyak manfaat dari pohon mangrove yang akan kami tanam, kami harap knotirbusi kami kepada alam tidak berhenti disini dan semoga ada kelanjutan kedepannya.“ ujar Danang Triwidyantoro selaku General Manager Hotel GranDhika Iskandarsyah. “Hotel kami juga berupaya sebaik mungkin untuk turut serta dalam mengurangi polusi dengan cara memberikan fasilitas sepeda gratis selama kurang lebih 30 menit yang dapat dinikmati oleh seluruh tamu Hotel GranDhika Iskandarsyah Jakarta, dan juga kami berkomitmen untuk menjadi hotel dengan “LESS PLASTIC”, yang mana botol minuman di setiap acara di ruang pertemuan kami merupakan botol kaca yang dapat diisi ulang, dan tidak menggunakan botol minum plastik”. Tutupnya.
GranDhika Iskandarsyah Jakarta adalah salah satu hotel bintang empat dibawah naungan PT. Adhi Commuter Properti Tbk. (ADCP) berlokasi di area pusat perbelanjaan Blok M Jakarta selain memberikan layanan penginapan dan juga rapat, hotel ini menghadirkan penawaran istimewa berupa promo GranDhika Fun Camp, sebuah penawaran staycation yang bisa dinikmati oleh buah hati.
Informasi lebih lanjut mengenai keikutsertaan dan kerjasama, dapat mengikuti sosial media Instagram @mangrovejakarta.id dan mengunjungi website www.mangrovejakarta.id atau donasi bisa dilakukan melalui platform https://kitabisa.com/campaign/mangrovejakartaid yang akan digunakan sepenuhnya untuk kegiatan konservasi mangrove di Jakarta dan sekitarnya.